Share Printer Dengan Wifi Yang Cepat Dan Mudah
Share Printer Dengan Wifi Yang Cepat Dan Mudah

Share Printer Dengan Wifi Yang Cepat Dan Mudah

Share printer dengan wifi yang cepat dan mudah. Printer menjadi salah satu alat perangkat keras yang berperan sangat penting dalam dunia perkantoran. Alat ini sangat berguna untuk mengubah dokumen berbentuk soft file menjadi bentuk dokumen hard file yang sudah tercantum pada selembar kertas. 

Salah satu revolusi printer dari zaman ke zaman adalah bersatunya perangkat printer dan scanner yang dijadikan 1 perangkat keras. Hal ini membuat praktis dan efesien, pasalnya jika menggunakan printer dan scanner 2 in 1 anda dapat menghemat tempat dan biaya 

Ini dia cara melakukan Share Printer dengan WiFi

Upaya untuk menghemat biaya selain hal di atas terkait penggunaan printer adalah menggunakan share printer dengan wifi. Hal ini sangat membantu keperluan perkantoran karena beberapa kantor menggunakan fitur ini agar tidak perlu membeli banyak printer.

Pembaharuan pada perangkat printer ini dapat digunakan dengan cara melakukan share menggunakan jaringan LAN atau bisa juga dengan menggunakan WiFi. Bagi anda yang masih bingung bagaimana cara menggunakan sharing printer berikut akan diulas sedikit tentang bagaimana cara menggunakan fitur share printer di kantor anda. 

Sebelum mengetahui lebih jauh terkait sharing printer kita harus mengetahui fungsi dari fitur ini, pada umumnya sharing printer adalah pengaturan printer nantinya printer dapat digunakan secara Bersama-sama oleh beberapa komputer yang berbeda melalui sinya WiFi atau jaringan LAN. Fitur ini sudah banyak digunakan di beberapa instansi pekerjaan yang melibatkan kerja printer.

Share printer dengan wifi ini memiliki beberapa manfaat yaitu sebagai berikut;

  1. Sesuai dengan Namanya yaitu sharing printer dimana anda dapat melakukan fitur printer secara Bersamaan dengan pekerja yang lain. Keuntungan menggunakan fitur ini anda dapat lebih menghemat biaya pengeluaran dan cepat, daripada membeli printer banyak anda dapat memanfaatkan fitur sharing printer.
  2. Sharing printer berfungsi memungkinkan Anda dan staff kantor anda untuk melakukan print dokumen dengan hanya menggunakan satu mesin printer saja. Jadi kesimpulannya anda dan staf kantor anda dapat menggunakan printer secara bersamaan dengan printer yang sudah terpasang wifi masing-masing komputer.
  3. Sharing printer juga dapat berfungsi untuk menghubungkan perangkat komputer yang satu dengan perangkat komputer yang lainnya tentunya masih dalam satu jaringan sama. Hal ini membuat kemudahan bagi pegawai karena perangkat komputer satu sama lain dapat saling bertukar data. 

Lantas bagaimana cara melakukan sharing terhadap printer sharing ini? Berikut akan kita cari tahu bagaimana cara melakukan sambung printer sharing dengan perangkat komputer anda. 

  • Pastikan anda sudah menyiapkan Komputer dan Kabelnya

Untuk memulainya upayakan anda sudah menyambungkan perangkat komputer dengan printer dan memastikannya bahwa sudah tersambung dengan benar.

  • Buka Windows Setting untuk share printer dengan wifi

Selanjutnya anda dapat langsung membuka fitur windows setting atau Control Panel dengan ketentuan anda sudah melakukan refresh pada komputer atau laptop anda.

  • Pilih Menu Network & Internet

Setelah Control Panel terbuka maka anda dapat langsung memilih menu Networking & Internet pada layar monitor anda. Karena anda akan fokus pada menu ini maka Langkah selanjutnya anda dapat memilih fitur “Change advanced sharing Setting”

  • Centrang Turn On File & Printer Sharing

Setelah anda mengklik fitur tersebut maka anda akan ditampilkan dengan tampilan jendela baru, dan pastikan anda melakukan ceklis pada fitur Turn On File & Printer Sharing. Selanjutnya silahkan klik “All Network” dan ceklis juga pada pilihan Turn off password protect sharing” Setelah semua selesai jangan lupa “Save”

  • Instalasi Driver Printer 

Lakukan Instalasi deviceprinter pada perangkatkomputer anda. Anda perlu masuk pada menu setting kemudian anda dapat melakukan “device and printers”. 

  • Pilih Printer untuk share printer dengan wifi

Anda dapat memilih printer mana yang akan anda sambungkan dengan perangkat komputer anda. Tentunya sesuai kan dengan printer yang sudah terinstal yang ada di perangkat anda, pada tampilan ini anda harus melakukan ceklis pada “share this printer” lalu kik ok.

  • Sharing Printer

Pastikan komputer anda dan komputer yang lain sudah terhubung pada jaringan LAN atau WiFi. Kemudian anda perlu membuka menu Windows Setting dan melakukan Langkah sesuai seperti tutorial awal sebelumnya sudah disampaikan. 

Demikian Informasi yang telah dibahas mengenai bagaimana cara melakukan share printer dengan wifi dan apa saja manfaat dan keuntungannya. Semoga ulasan diatas dapat memberikan sedikit pemahaman untuk menunjang keperluan pekerjaan kantor anda. 

Kunjungi juga

erp cloud

Penjelasan Cloud ERP Keuntungan, Risiko dan Solusi Populer

Cloud ERP adalah sistem perencanaan sumber daya perusahaan berbasis cloud. Ini menawarkan banyak keuntungan bisnis …