makanan sehat untuk jantung
makanan sehat untuk jantung

Makanan Sehat Untuk Jantung yang Boleh Anda Coba

Jantung merupakan salah satu organ tubuh yang memiliki peranan sangat penting. Sehingga, kita dianjurkan untuk menjaga kesehatan jantung dengan baik dan benar. Dan salah satu yang dianjurkan adalah dengan rutin melakukan olahraga dengan memulai pola hidup yang sehat. Untuk menerapkan pola hidup sehat, maka Anda dapat memulainya dengan mulai mengkonsumsi makanan yang sehat yang memang baik untuk jantung. Karena itulah Admin merasa perlu membahas makanan sehat untuk jantung yang harus Anda perhatikan dengan baik dan benar.

Makanan sehat untuk jantung, mudah diperoleh

Ada berbagai jenis makanan sehat untuk jantung yang dapat Anda temukan di pasaran. Dan ketika membahas soal makanan yang baik untuk jantung, makanan jawaban simplenya adalah fitonutrien. Fitonutrien merupakan sebuah senyawa yang alami, terdapat di dalam kandungan sayur dan juga buah. Dengan fungsi utama untuk menjaga kesehatan jantung, serta membuat jantung bekerja secara maksimal.

Itu adalah manfaat senyawa ini bagi manusia. Sementara bagi tumbuhan, senyawa fitonutrien ini bermanfaat dalam hal membantu tumbuhan agar tetap sehat, dengan melindungi tumbuhan dari berbagai kuman dan juga jamur. Dengan menjaga kesehatan jantung, maka Anda akan mudah terhindar dari serangan berbagai macam penyakit yang mematikan. Salah satunya adalah penyakit jantung coroner.

Ubi jalar

Apabila Anda suka dan sering mengkonsumsi kentang, maka alangkah baiknya jika mulai menukarnya dengan ubi jalar. Karena ubi jalar jauh lebih sehat bagi jantung ketimbang kentang. Hal ini karena indeks glikemik yang ada pada ubi jalar tegolong rendah, dan sangat kecil kemungkinnanya menyebabkan adanya kenaikan yang sangat tinggi pada gula darah. Makanan lezat satu ini juga tergolong mempunyai serat, ada likopen, dan vitamin A yang pasti sangat baik bagi tubuh Anda, terutama jantung.

Kacang hitam

Makanan sehat untuk jantung yang kedua adalah kacang hitam. Segala nutrisi yang terdapat di dalam kacang hitam ini sangat baik bagi kesehatan jantung. Ada antioksidan, folat, hingga magnesium. Seluruh nutrisi tersebut akan menurunkan tekanan darah dalam tubuh Anda. Sehingga jantung dan tubuh terasa lebih sehat. Sementara itu, bagian seratnya pakan membantu tubuh Anda dalam mengontrol kolesterol dan juga gula darah. Jadi, tidak ada salahnya jika Anda mulai rajin-rajin mengkonsumsi makanan satu ini. Apalagi rasanya yang lezat. Anda bisa memasukkan kacang hitam ini ke dalam sayuran yang Anda makan. Dalam bentuk sop misalnya.

Ikan Salmon

Makanan sehat untuk jantung yang ke tiga ada ikan salmon. Ikan salmon memiliki kandungan nutrisi yang sangat baik bagi tubuh, khususnya jantung. Hal ini karena, ada kandungan omega tiganya di dalam. Dan kandungan inilah yang membantu adanya risiko gangguan pada jantung Anda. Tidak hanya itu saja, omega tiga juga berperan dalam menurunkan tekanan darah kok. Memang, harga ikan satu ini terolong agak mahal. Tapi, demi kesehatan jantung Anda, tentu tidak apa-apa jika sesekali mengkonsumsi ikan salmon. Apalagi, biaya berobat Anda tentu jauh lebih mahal dibandingkan dengan harga ikan salmon di pasaran.

Jeruk

Makanan selanjutnya ada jeruk. Semua kita tentu menyukai buah dengan tekstur lembut dan berair ini ya. Rasanya yang memadukan antara asam dan manis juga bikin nagih. Selain rasanya yang lezat, ternyata, jeruk juga menjadi salah satu makanan untuk menyehatkan jantung loh. Hal ini karena di dalamnya terdapat kandungan yang bernama serat pectin, fungsinya adalah untuk mengurangi kolesterol dalam tubuh.

Dan menurut beberapa penelitian, ada yang menyebutkan, bahwa dengan mengkonsumsi dua gelas jus jeruk setiap hari, maka kesehatan pembuluh darah akan meningkat. dan ini akan membuat tekanan darah normal. Sehingga, akan berdampak pada kesehatan jantung yang membaik.

Sayuran hijau

Dari dulu, kita sudah dikenalkan dan diharuskan untuk mengkonsumsi sayuran yang berdaun hijau. Hal ini karena ternyata, berdasarkan penelitian dari Health Line, sayuran yang mempunyai daun hijau kaya akan mineral, vitamin, dan juga antioksida. Misalnya ada kangkung, bayam, dan lain sebagainya.

Kacang Edamame

Makanan sehat untuk jantung berikutnya adalah kacang edamame. Kacang dengan bentuk yang kecil ini ternyata sangat baik bagi kesehatan jantung loh. Karena di dalamnya, terdapat kandungan protein nabati yang dapat menurunkan kolesterol. Maka, mulai sekarang Anda bisa mengganti cemilan Anda yang tidak sehat dengan kacang edamame saja.

Alpukat

Makanan sehat untuk jantung yang lainnya adalah alpukat. Buah lezat satu ini ternyata mengandung berbagai nutrisi yang sangat baik bagi jantung. Karena, di dalamnya ada lemak tidak jenuh. Hal inilah yang membuat banyak orang ramai-ramai mengkonsumsi alpukat. Anda juga bisa mencobanya. Selain menyehatkan jantung, buah berwarna hijau satu ini juga menjadi makanan yang paling baik dikonsumsi ketika melakukan diet sehat.

Apel

Makanan sehat untuk jantung yang terakhir adalah buah apel. Selain lezat, buah ini juga mempunyai peranan yang sangat penting dalam mengurangi kadar kolesterol dan mampu mengontrol kadar gula darah, yang secara tidak langsung akan menjaga kesehatan jantung Anda.

Demikian makanan sehat untuk jantung yang dapat Anda konsumsi. Dan selain itu, masih ada banyak makanan sehat untuk jantung yang lainnya. Semoga bermanfaat.

 

Kunjungi juga

Jeno NCT

Fakta Menarik Jeno NCT Apa Aja Sih?

Jeno NCT fakta menariknya apa saja. Jeno NCT adalah seorang penyanyi, penari, dan juga rapper Korea …